Sabtu, 08 November 2008

Mereduksi Bising Pada PC dengan Mengecilkan Putaran Kipas

Menjengkelkan mungkin jika harus bekerja dengan komputer, sedangkan komputer yang digunakan selalu mengeluarkan suara bising.

Tatapi tahukah anda darimana asal bising tersebut? Tentu saja salah satunya dari kipas yang berputar. Dalam tips berikut saya akan mencoba mereduksi salah satu penyebab bising pada PC.

Untuk mengecilkan putaran kipas, yang harus dilakukan adalah menurunkan tegangan kipas yang defaultnya 12V menjadi 5V

1. Kondisi kabel pada kipas secara default:
  • Kabel 1 terpasang pada kabel hitam (disini kita tidak akan merubah posisi kabel tersebut)
  • Kabel 2 terpasang pada kabel berwarna kuning (12 V)


2. Cabut kabel 2 sehingga menjadi seperti ini:
  • Kabel 1 tetap pada posisi semula
  • Kabel 2 dicabut dari posisi semula, sehingga kabel 2 terlepas


3. Pasangkan kabel no 2 ke kabel catu daya berwarna merah:
  • Kabel 1 seperti biasa, tidak dirubah
  • Kabel 2 berpindah di kabel catu daya berwarna merah (5 V)


4. Jika anda menemui kesulitan pada saat memasangkan kabel no 2 ke catu daya berwarna merah, anda dapat menancapkannya pada konektor catu daya sehingga menjadi seperti ini:


Jika sudah, pasangkan kembali kipas ke power supply. Lalu coba nyalakan PC anda.
Sekarang suara berisik yang berasal dari kipas casing anda dapat sedikit diredam. Kerja anda pun diharapkan menjadi lebih nyaman.


Selamat Mencoba



6 komentar:

mukhlis mengatakan...

nice ....

Mengembalikan Jati Diri Bangsa mengatakan...

Waa tips yang bermutu nih. Memang kadang2 suara bising kipas itu menyebalkan. So, PCku bisa diupdate dimana nih sob? hehehe

Mufirdaus87 mengatakan...

KLo misalkan PC sering mati gara2 kepanasan kenapa tuh?

Anonim mengatakan...

hoo hoo,,,
lanjutke cuk,,

.kalo cara bersihin kotoran pada fan prosesor gmana.?.

pxpoenya* mengatakan...

wahh lumayan nih dpet ilmu lgih..
thx yaw bro,.

Anonim mengatakan...

thanks triknya