Tentang Kami

Tentang Ega

about ega227
Ega Zulfikar, atau yang lebih dikenal dengan ega227 atau TipiTuner di dunia maya, adalah seorang remaja seperti pada umumnya. Gemar bermain game, blogging, dan tiduran dirumah. Gemar membaca, mencari tau, tentang hal hal baru yang ditemukan.

Memulai pendidikan formal sekolah dasar di Semarang selama 1,5 tahun, dilanjutkan di solo selama 1 tahun, dan kembali lagi ke semarang. Disini saya mulai mengenal internet yang waktu itu sangat mahal (warnet: 7000 per jam) dan game online.

Sampai lulus Sekolah Dasar, lalu saya pindah ke jogja untuk melanjutkan SMP  pada tahun 2006. Dengan semakin menjamurnya warung internet, terif internet pun semakin murah dan saya mulai rajin ke warnet untuk browsing, ber sosial network ria ataupun sekedar chatting.

Kemudian saya mulai mengenal blog pada pertengahan tahun 2007, dan memulai artikel blog pertama saya yang berjudul, "Manakah Yang Terbaik Untuk Mendinginkan PC?" yang saya dapatkan dari forum hyem.

Namun dengan semakin banyaknya konten internet, kesibukan blogging pun tergeser dengan keberadaan mikroblogging seperti twitter yang lebih praktis. Apalagi setelah saya melanjutkan pendidikan di SMK N 2 Yogyakarta sayapun semakin disibukkan dengan tugas-tugas dan tuntutan pembuatan laporan setiap kali selesai praktikum yang tentu saja memakan waktu luang saya.

Tetapi walaupun jarang meng update konten blog ini, jumlah pengunjung di blog ini bukannya habis malah justru meningkat. Dan hal itu membuat saya tertarik untuk kembali blogging.

Tentang ega blog

ega blog (www.egablog.web.id) adalah blog yang bertema tentang Game dan PC, dibuat pada sekitar awal bulan September 2008 dan mempublikasi artikel pertama tanggal 12 September 2008.

2 kali saya mengganti alamat blog. Alamat pertama saya lupa, dan hanya bertahan beberapa hari. Lalu alamat kedua adalah egablog227.blogspot.com yang saya gunakan sampai tanggal 17 Ferbuari 2011 hingga saya berganti domain menjadi www.egablog.web.id

Sempat 2 juga kali mengganti template blog. Yaitu dari template gelap milik blogger, lalu template milik o-om, dan akhirnya menggunakan template Magazine 2 milik Kang Rohman.

Seiring berjalannya waktu dan optimisasi tampilan beserta performa loading blog, template Magazine 2 pun sudah tidak seperti aslinya. Banyak perubahan disana-sini

Sedangkan untuk header, saya pernah menggunakan 2 macam header.Yaitu saat domain egablog227.blogspot.com dan egablog.web.id (sekarang).